Kamis, 05 Februari 2009

“Wajar Mendapat Penghargaan Menpora”


Masudji (Gubib) Luran

(Tokoh Masyarakat Bartim)

Bagi Masudji Luran, salah satu tokoh masyarakat Barito Timur (Bartim) yang bermukim di Banjarmasin, Koes Plus ada type group band yang disukai dari generasi muda era 70 an hingga generasi muda era sekarang “Seperti lirik lagu mereka oh penyanyi tua lagumu sederhana… banyak penggemarnya “ ujar pria yang akrab disapa Gubib Luran ini kepada Barito Post

Menurut putra mantan Ketua DPRD pertama Barito, C Luran ini dari generasinya hingga anak-anaknya, lagu-lagu Koes Plus tidak pernah membosankan. Senandungnya berkesan baik dan bisa menghibur siapa saja dikala suka dan duka, bujangan ataupun keluarga. “Saya yakin kiranyaaset warisan terbaik yang patut dilestarikan di negeri timur ini salah satunya adalah Koes Plus.”paparnyaDia mencontohkan saat Konser 3 Generasi pada 31 Januari 2009 tadi, hal itu menurutnya sangat positif karena jarang sang legenda musik indonesia seperti koes plus menjadi turunan koes plus pembaruan atau junior,”Wajar saja menpora memberikan penghargaan kepada Koes Plus atas kontribusi mereka dalam menanamkan rasa cinta Tanah Air melalui musik.”pungkas pekerja swasta yang mengaku pernah menyaksikan kehebatan Koes Plus sewaktu di Banjarmasin pada tahun 70-an

mr’s

Tidak ada komentar: