Kamis, 18 Desember 2008

Kurban Wujud Ketakwaan Warga Kompleks Hunafa



Banjarmasin, BARITO
Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, pada Hari Raya Idul Adha 1429 Hijriah kali ini, warga Kompleks Hunafa RT 30 Kelurahan Surgi Mufti Kecamatan Banjarmasin Utara kembali melaksanakan pemotongan hewan kurban, yang dagingnya dibagikan untuk warga sekitar serta warga yang kurang mampu.
Pemotongan dan pembagian hewan kurban yang terdiri dari tiga ekor sapi tersebut, dilaksanakan di Langgar asSalam yang berada di tengah-tengah permukiman warga.
Seorang tokoh masyarakat setempat, Kurnadiansyah mengatakan, pemotongan hewan kurban di tempat itu rutin dilaksanakan di wilayahnya, dan pada Idul Adha 1429 Hijriah kali ini diikuti oleh 21 orang untuk tiga ekor sapi.
Kegiatan ibadah kurban sendiri merupakan wujud keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, sebagaimana yang dicontohkan Nabi Ibrahin as dan putranya, Ismail, melalui peristiwa besar yang terjadi beberapa abad silam.
Senada dengan Kurnadi, Ketua Panitia Ibadah Kurban Ahmad Gazali mengatakan, pemotongan hewan kurban yang dagingnya dibagikan kepada mereka yang membutuhkan atau berhak, merupakan wujud ketaatan kita kepada Allah SWT, untuk melaksanakan perintah-Nya.
Melalui semangat berkurban, diharapkan akan tumbuh rasa solidaritas dari yang mampu kepada saudara-saudara kita yang kurang mampu, untuk mau berbagi kebahagiaan dan rezeki kepada mereka.
Selain itu melalui kegiatan pemotongan hewan ini akan semakin mempererat rasa kebersamaan dan keakraban antarwarga di Kompleks Hunafa RT 34 tersebut.
Diiringi kumandang takbir, tahlil, dan tahmid memuji kebesaran Allah SWT, satu persatu dari tiga ekor sapi dipotong untuk selanjutnya dagingnya dibagikan kepada warga sekitar dan kepada mereka yang membutuhkan dan berhak.
mr’s

Diterbitkan 10-12-2008

Tidak ada komentar: